Himpunan Mahasiswa Bidikmisi UIN Makkasar Adakan Welcoming Awardee -->



Himpunan Mahasiswa Bidikmisi UIN Makkasar Adakan Welcoming Awardee

Tri Wulan Jaya Yonk
Minggu, 11 Desember 2022



Beritajournalis.com, Makassar - Himpunan Mahasiswa Bidikmisi KIP-Kuliah UIN Alauddin Makassar mengadakan Welocoming Awardee.Sabtu (10/12/2022). Bertempat di diruangan Lt Kampus 2 UIN.

Mengankat Tema "The Journey To Reach A Dream with KIP-Kuliah”


Pada kesempatan ini, mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah periode tahun 2022 ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang diadakan sekaligus menjadi peserta yang dirangkaikan dengan acara Sharing Session bersama Ara alumni Bidikmisi yang telah melanjutkan kuliah ke jenjang lebih tinggi dengan menggunakan bantuan beasiswa LPDP.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh bapak Baharuddin S.Ag.,M.hum selaku kepala bagian Kemahasiswaan UIN Alauddin Makassar.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk kalangan para penerima beasiswa Kip Kuliah, tapi juga dengan acara ini bisa menjadi wadah untuk mempertemukanpara pengelola Kip Kuliah Nasional untuk bisa mengadakan Festival Nasional khusunya Awardee ini” ujarnya.

Terkait juga dengan itu, Ketua umum  Himabip Kip-Kuliah UIN Alauddin Makassar, Ahmad Rais juga menyatakan bahwa kegiatan dilakukan agar para penerima beasiswa bisa mengatur dan mengelola keuangannya dengan baik.

“Kami mengadakan kegiatan ini,agar para penerima beasiswa angkatan 2022 bisa paham bagaimana cara mengolah keuangannya dengan baik,bagaimana program pengembangan yang diinisiasi oleh kemahasiswaan himpunan Bidikmisi itu sendiri” ujarnya.

Senada dengan itu,Wakil ketua umum Himabip dan Kip-Kuliah juga berharap dengan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi lain untuk selalu produktif dalam memanage keuangan dengan baik.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini mampu menjadikan penerima KIP-Kuliah angkatan 2022 menjadi inspirasi bagi generasi lain agar bisa selalu produktif dan terus melangkah maju.

Salam Bidikmisi,Salam Prestasi
Membidik Prestasi Untuk Indonesia

Penulis : DIA FITRI